ANALISIS FAKTOR KESULITAN BELAJAR MAHASISWA PADA MATA KULIAH PENGANTAR AKUNTANSI PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AKUNTANSI TA 2021/2022 UNIVERSITAS GUNUNG RINJANI

https://doi.org/10.53952/jhr.v3i2.442

Authors

  • cici_perwitasari Prodi Pendidikan Akuntansi
  • Murah DOSEN UNIVERSITAS GUNUNG RINJANI
  • Wirasandi DOSEN UNIVERSITAS GUNUNG RINJANI
  • Sulkiah DOSEN UNIVERSITAS GUNUNG RINJANI

Keywords:

Analisis Faktor, kesulitan belajar, mata kuliah pengantar akuntansi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa saja faktor kesulitan belajar pada mata kuliah pengantar akuntansi mahasiswa program studi pendidikan akuntansi. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa FKIP semester 2,4,6 dan 8 dengan jumlah sampel sebanyak 60 orang orang responden. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini ialah analisis faktor dengan bantuan SPSS Statistik 25. Metode kuantitatif merupakan desain penelitian yang dipakai peneliti dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil uji analisis faktor menunjukkan bahwa variabel keluarga berpengaruh lebih dominan terhadap kesulitan belajar mahasiswa dalam mata kuliah pengantar akuntansi. Hal tersebut dibuktikan dengan kemampuan variabel yang diteliti bisa menjelaskan faktor. Dibandingkan dengan faktor yang lain, variabel keluarga bisa menjelaskan faktor sebesar 0,762, lingkungan 0,756, bakat 0,568, motivasi 0,534 dan minat 0,517. Dari hasil analisis faktor yang sudah dijeaskan sebelumnya, peneliti bisa menyimpulkan bahwa kelima variabel yang diteliti yang paling berpengaruh terhadap faktor penyebab kesullitan belajar mahasiswa dalam mata kuliah pengantar akuntansi ialah variabel keluarga, lingkungan, bakat, motivasi dan minat.

Published

2022-11-07