MEMBANGUN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN MELALUI PENANAMAN POHON DI DESA RARANG TENGAH KECAMATAN TERARA

MEMBANGUN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN MELALUI PENANAMAN POHON DI DESA RARANG TENGAH KECAMATAN TERARA

Authors

Keywords:

Karakter, Peduli lingkungan, Penghijauan, dan Rarang Tengah

Abstract

Desa Rarang Tengah merupakan salah satu desa di Wilayah Kecamatan Terara, Hasil observasi yang dilakukan oleh Tim Pengabdi Universitas Gunung Rinjani bahwa kondisi vegetasi atau tutupan lahan di beberapa dusun terdapat areal terbuka tanpa pepohonan, minimnya kepedulian masyarakat terhadap lingkungan dan wilayah Desa Rarang Tengah termasuk dalam wilayah irigasi tadah hujan. Untuk mendukung program hijau, meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya penghijauan, dan mengatasi minimnya air untuk irigasi maupun kebutuhan lainnya maka kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PkM) dalam bentuk “Penanaman 700 Pohon” merupakan langkah konservatif dan preventif terhadap musim kemarau yang berkepanjangan, krisis air bersih serta tujuan jangka panjang yaitu dapat membangun karakter masyarakat Desa Rarang Tengah peduli terhadap lingkungan sekitarnya sehingga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat luas dari satu generasi ke generasi berikutnya pada masa yang akan datang. Metode pengabdian menggunakan Participatory Learning and Action (PLA) merupakan metode pemberdayaan yang terdiri dari proses belajar melalui: ceramah, curah pendapat, dan diskusi. Hasil dari pengabdian yaitu: keseluruhan rangkaian atau tahapan pengabdian masyarakat dapat direalisasikan sesuai perencanaan, capaian tujuan pengabdian untuk membentuk, mengaktifkan, dan menguatkan karakter masyarakat peduli terhadap lingkungan terealisasi 40%, tingkat partisipasi warga masyarakat masih dalam kategori “kurang partisipatif”, dan kesadaran masyarakat terhadap fungsi dan manfaat peghijauan untuk menjaga lingkungan masih sangat minim.

Published

2023-12-08